Laman

Selasa, 09 Maret 2010

latihan fisik

Latihan Fisik Sepakbola

LATIHAN FISIK

Power trainingSalah satu bagian dari pelatihan sepak bola yang tak boleh dilupakan adalah power training atau melatih kekuatan. Hukumnya mutlak. Saat melakukan latihan-latihan yang bertujuan meningkatkan power,memang melelahkan juga menjemukan. Namun jika melihat “khasiatnya,” tentu sangat besar.

Power training yang rutin dan sistematis, akan meningkatkan kerasnya tendangan.Kekuatan kaki akan lebih maksimal dan stabilitas tubuh bakal sangat terbantu.Tubuh tidak akan mudah limbung saat beradu badan dengan lawan.

Khasiat lainnya yakni membantu menambah eksplosivitas saat melakukan sprint.Sebab kecepatan awal berlari pemain akan meningkat.

Jika rutin melakoni power training, maka akan terbentuk otot-otot yangkuat. Sehingga akan sangat berpengaruh terhadap resistensi tubuh terhadapcedera. Tubuh tidak mudah cedera dan lebih berisi.

Otot punggung dan otot perut merupakan dua bagian tubuh yang pentingdiperhatikan saat melakoni power training. Jika otot-otot vital di duabagian itu kuat, berbagai cedera bisa dihindari.





Power training sebaiknya menjadi bagian tetap sebuah program pelatihan. Terutama utuk pemain-pemain muda berumur 14 tahun ke atas. Latihan di kategori ini bisa dilakukan di berbagai cara. Misalnya push up, sit up,berenang, atau pergi ke tempat fitness.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar